Poso, 31 Mei 2025 – Prestasi membanggakan berhasil diraih oleh salah satu siswa baru SMA Karuna Dipa Palu dalam ajang bergengsi Bupati Poso Cup cabang olahraga Taekwondo yang digelar akhir pekan lalu.
Bryan, siswa kelas X yang baru bergabung tahun ini, sukses menyabet medali emas dalam kategori Kyorugi (tarung) serta medali perak dalam kategori Poomsae (jurus). Penampilan impresif Bryan menjadi salah satu penyumbang poin tertinggi bagi tim.
Berkat kontribusi gemilang dari para atletnya, termasuk Bryan, tim Taekwondo berhasil meraih Juara 3 Umum dalam kompetisi yang diikuti oleh puluhan sekolah dari berbagai daerah di Sulawesi Tengah.
Ajang Bupati Poso Cup sendiri merupakan salah satu event olahraga tahunan yang rutin digelar untuk mencari bibit-bibit muda berprestasi di bidang olahraga, khususnya bela diri Taekwondo.
Dengan prestasi ini, Bryan diharapkan mampu terus berkembang dan membawa nama baik sekolah di tingkat yang lebih tinggi, baik provinsi maupun nasional.

